14 Agustus 2012

Kita Ada Bukan Karena Suatu Kebetulan

Ketahuilah, kelahiran kita bukanlah suatu kesalahan atau kesialan, dan kehidupan kita bukanlah yang tidak diharapkan alam. Orangtua kita mungkin tidak merencanakan keberadaan kita, tetapi Tuhan telah merencanakanNya. Dia tidak terkejut sama sekali dengan kelahiran kita. Sesungguhnya, Dia
mengharapkanNya. Jauh sebelum kita ada dalam benak orangtua kita, kita sudah ada dipikiranNya.

Simak Puisi yg ditulis oleh Russell Kelfer ini :

Anda adalah Anda karena suatu alasan.
Anda adalah bagian dari suatu rencana yang kompleks.
Anda adalah suatu rancangan unik yang berharga dan sempurna,
disebut lelaki atau perempuan khusus milik Dia.

Anda bertampang seperti Anda karena suatu alasan.
Dia tidak membuat kesalahan.
Dia merajut Anda menjadi satu didalam kandungan,
Anda benar-benar sesuai dengan gambaran yang ingin Dia ciptakan.

Orang-tua yang Anda miliki adalah Orang-tua yang Dia pilih,
Dan tidak peduli bagaimana perasaan Anda,
Mereka dirancang dengan pertimbangan rencanaNya
Dan mereka memiliki materaiNya.

Tidak, trauma yang Anda hadapi tidaklah mudah.
Dan Dia menangis karena trauma itu begitu menyakiti Anda;
Tetapi itu diizinkanNya untuk membentuk hati Anda
Supaya Anda bertumbuh menjadi serupa denganNya.

Anda adalah Anda karena suatu alasan,
Anda telah dibentuk dengan tongkatNya.
Anda adalah Anda, kekasih
Karena ada Dia!

Kesimpulan
Tuhan tidak bermain dadu (Albert Einstein). Kita semuanya ada bukan karena Kebetulan. Jangan pernah putus asa dengan kondisi, keluarga, dan orang-orang disekeliling kita. Tuhan sudah merancang kita jauh jauh hari sebelum kita dilahirkan kedunia ini.Selalu semangat hadapi Dunia ini, dan selalu lakukan yang terbaik.

Semoga bermanfaat.